130 Warga NTT Masuk Daftar ODP Covid-19

oleh -169 Dilihat

Suara-ntt.com, Kupang-Pemerintah Provinsi NTT merilis orang dalam pemantauan (ODP) corona virus atau covid-19 dari 22 kabupaten/kota sebanyak 130 orang.

“Angka ini turun dari 151 ODP dan dihitung sejak tanggal 3 sampai 23 Maret 2020 hingga pukul 21: 00 WITA atau jam 9 malam,” kata Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi NTT, Marius A. Jelamu kepada wartawan di lantai dua Kantor Gubernur NTT, Selasa (24/3/2020).

Marius merincikan, Kota Kupang ada 39 orang yang sudah sembuh 10 orang dan masih ada 29 ODP. Sementara dirawat ada dua orang di RSUD Prof. DR.W.Z. Johanes Kupang dan itu termasuk satu orang yang dirujuk dari RSUD SK. Lerik Kota Kupang.

Kabupaten Lembata ada dua orang yang dirujuk ke Rumah Sakit TC. Hillers Maumere, Kabupaten Manggarai Barat ada 21 orang dan satu orang sementara dirawat di Rumah Sakit Komodo-Labuan Bajo.

Kemudian Kabupaten Kupang empat orang, Kabupaten Sikka dari 29 orang dan ODP saat ini ada 18 orang. Kabupaten TTS ada lima orang, Kabupaten Manggarai Timur satu orang, Kabupaten Flores Timur dua orang, Kabupaten Malaka satu orang sementara dirawat di RSUD Prof. DR. W.Z. Johanes Kupang.

Sementara untuk Kabupaten Alor satu orang dan sementara dirawat di Rumah Sakit Kalabahi, Kabupaten Sumba Timur 11 orang dan satu orang sementara di Rumah Sakit Umum Umbu Rara Meha- Sumba Timur, Kabupaten Belu 10 orang dan satu orang sementara dirawat di RSUD Prof. DR. W.Z. Johanes Kupang.

Lebih lanjut kata dia, untuk Kabupaten Sumba Barat Daya ada 10 orang, Kabupaten Ende lima orang dan satu orang lagi dirawat di RSUD Ende, Kabupaten Manggarai ada enam orangdan Kabupaten Rote Ndao empat orang.

“Walaupun ODP lainnya sementara diisolasi di rumah mereka tetap dipantau oleh tenaga-tenaga medis kita,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, kebanyakan masyarakat masuk daftar ODP adalah orang-orang yang berkunjung ke negara atau provinsi yang terpapar virus corona. Namun mereka sadar dan pulang langsung cek up ke rumah sakit yang ada. (Hiro Tuames)