Jumlah Penerbangan di NTT Bulan Pebruari 2023 sebanyak 2.870

oleh -251 Dilihat

Suara-ntt.com, Kupang-Berdasarkan data yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) jumlah penerbangan angkutan udara yang bepergian dari dan ke NTT pada bulan Pebruari 2023 sebanyak 2.870 penerbangan.

Dengan demikan, jumlah penerbangan angkutan udara pada Februari 2023 naik sebesar 2,90 persen jika dibandingkan dengan bulan Februari 2022 yang berjumlah 2.789 penerbangan.

“Adapun jumlah penerbangan pada bulan Februari 2023 turun sebesar 13,97 persen dibandingkan bulan Januari 2023 yang berjumlah 3.336 orang,” kata Kepala BPS Provinsi NTT, Matamira B. Kale secara virtual pada Senin, 3 April 2023.

Mira mengatakan, jumlah penerbangan tersebut terbagi menjadi dua yakni penerbangan yang berangkat sebanyak 1.442 dan 1.428 penerbangan yang datang.

Dikatakan, pada Februari 2023, empat bandara sipil dengan jumlah penumpang datang dan berangkat terbanyak adalah Bandara Eltari, Kupang (43,03 persen), Bandara Komodo Labuhan Bajo, Manggarai Barat (16,69 persen), Bandara Hasan Aroeboesman, Ende (7,39 persen), dan Bandara Lede Kalumbang, Sumba Barat Daya (7,04 persen).

Dijelaskan, jika dilihat dari persentase perubahan jumlah penerbangan Februari 2023 dibandingkan dengan Januari 2023, dua bandara dengan peningkatan tertinggi adalah Bandara Wunopito Lewoleba, Lembata (7,69 persen), dan Bandara A.A. Bere Tallo-Haliwen Atambua, Belu (4,17 persen).

Sedangkan jika dilihat dari perubahan jumlah penerbangan, maka bandara dengan peningkatan jumlah penerbangan tertinggi adalah Bandara A.A. Bere Tallo-Haliwen Atambua, Belu (2 penerbangan) dan bandara dengan penurunan jumlah penumpang terbanyak adalah Bandara Eltari, Kupang (165 penerbangan).

Dia memaparkan, jumlah penumpang angkutan udara yang bepergian dari dan ke NTT pada bulan Februari 2023 sebanyak 152.882 orang, terbagi menjadi 74.923 orang penumpang yang berangkat, dan 77.959 orang penumpang yang datang.

Lebih lanjut kata dia, pada Februari 2023, empat bandara sipil dengan jumlah penumpang datang dan berangkat terbanyak adalah Bandara Eltari, Kupang (49,49 persen), Bandara Komodo Labuhan Bajo, Manggarai Barat (23,96 persen), Bandara Lede Kalumbang, Sumba Barat Daya (6,52 persen), dan Bandara Hasan Aroeboesman, Ende (4,88 persen).

“Jumlah penumpang angkutan udara pada Februari 2023 naik jika dibandingkan dengan bulan Februari 2022 yang berjumlah 149.615 orang,”paparnya.

Dia menambahkan, adapun jumlah penumpang pada bulan Februari 2023 turun sebesar 18,46 persen dibandingkan bulan Januari 2023 yang berjumlah 187.498 orang. Salah satu penyebab turunnya jumlah penumpang adalah berakhirnya rangkaian musim liburan sekolah serta natal dan tahun baru.

“Jika dilihat dari persentase perubahan jumlah penumpang Februari 2023 dibandingkan dengan Januari 2023, dua bandara dengan peningkatan tertinggi adalah Bandara A.A. Bere Tallo – Haliwen Atambua, Belu (17,58 persen), dan Bandara Gewayantana Larantuka, Flores Timur (3,33 persen).

“Sedangkan jika dilihat dari perubahan jumlah penumpang, maka bandara dengan peningkatan jumlah penumpang tertinggi adalah Bandara A.A. Bere Tallo-Haliwen Atambua, Belu (342 orang) dan bandara dengan penurunan jumlah penumpang terbanyak adalah Bandara Eltari, Kupang (16.312 orang),”tambahnya. (Hiro Tuames)