Daftar di Partai Demokrat, Paket OASE di Antar Teman Sekolah Angkatan 83

oleh -202 Dilihat

Suara-ntt com, Kupang-Bakal calon (balon) Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Orias Petrus Moedak dan Wakil Gubernur NTT, Sebastian Salang atau disingkat Paket OASE resmi mendaftar di Partai Demokrat Provinsi NTT pada Selasa, 14 Mei 2024.

Seperti yang disaksikan media ini, teman-teman SMP se-angkatan 1983 terlihat begitu kompak dengan memakai baju putih mengantar Orias Petrus Moedak untuk mendaftar di Sekretariat Kantor DPD Partai Demokrat sebagai balon Gubernur NTT periode 2024-2029.

Paket ini bersama rombongan dan tim diterima oleh Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi NTT, Leonardus Lelo beserta pengurus Partai Demokrat tepat 10.15 WITA.

Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi NTT, Leonardus Lelo menyampaikan, selamat datang bagi bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT periode 2024-2029.

“Kami menyambut baik kehadiran bapak/ibu di Sekretariat di DPD Partai Demokrat,”ungkap Leo.

Leo mengatakan, hingga saat ini NTT masih menyandang label sebagai provinsi termiskin ketiga di Indonesia dimana pertumbuhan ekonominya juga di angka 5,20 persen dari gubernur ke gubernur.

Selain itu biaya investasi di NTT begitu tinggi dan masalah lahan juga menjadi persoalan sehingga diharapkan agar bakal calon harus memahami betul kondisi NTT di 22 kabupaten/kota.

Kemudian karakteristik sosial masyarakat NTT harus dirubah mindsetnya sehingga ini menjadi tugas dan beban dari pemimpin yang akan memimpin NTT ke depan.

Dalam kesempatan itu dia juga mengkritik berbagai program yang tertuang dalam RPJMD namun dalam perjalanan tak ada satupun program yang berhasil.

“Dan itu pengalaman saya selama 10 tahun menjadi anggota DPRD NTT,”ucapnya.

Ia berpesan kepada bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur andaikata Partai Demokrat dari proses penjaringan sampai rekomendasi dari NTT bahwa sesuai dengan visi misi Partai Demokrat yaitu membangun etika dan budaya parpol.

“Saya mengharapkan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk memahami betul soal kondisi NTT saat ini. Kemudian memperjuangkan cita-cita dan kepentingan parpol yang tertuang didalam AD/RT,”bebernya.

Dijelaskan, dalam hajatan pilgub ini bukan soal siapa yang akan memimpin daerah ini namun cita-cita bersama untuk mewujudkan daerah ini lebih baik ke depan.
Untuk bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur kata dia, mekanismenya adalah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) mengusulkan ke Majelis Tinggi Partai Demokrat melalui Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Dan yang memutuskan adalah Majelis Tinggi Partai Demokrat yaitu Bapak Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Majelis Tinggi Partai.

Lebih lanjut kata dia ukuran untuk seorang pemimpin bukan dilihat dari jalan dan membuat heboh dimana-mana. Namun apa yang dibuat dan dirasakan oleh masyarakat NTT.

Ia menambahkan Partai Demokrat bisa berkoalisi dengan Partai Golkar tergantung komunikasi yang dibangun.

Sementara itu bakal calon Gubernur NTT, Orias Petrus Moedak dan Wakil Gubernur NTT, Sebastian Salang atau disingkat Paket OASE resmi mendaftar di 7 (tujuh) partai politik (parpol).

Ke-7 parpol tersebut antara lain; Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindar), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Demokrat.

“Untuk kita ketahui bersama bahwa Partai Demokrat menjadi partai terakhir Paket OASE mendaftar sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT periode 2024-2029,”kata Orias.

Ke-7 parpol tersebut antara lain; Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindar), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Demokrat.

Dia mengatakan, Paket OASE merupakan hasil dari sebuah proses yang menurut mereka sudah tepat, memiliki visi, misi dan komitmen yang sama untuk membangun NTT Sukses.

“Dengan kemampuan, pengalaman, rekam jejak kami berdua, kami yakin kombinasi ini sudah tepat untuk menjawab persoalan NTT,”ucapnya.

Paket OASE mengapresiasi partai-partai politik yang telah menerima pendaftaran mereka. Selama proses pendaftaran ada dialog dan diskusi yang hangat serta konstruktif tentang berbagai persoalan NTT saat ini. Dari proses dialog tersebut, sejumlah partai menyatakan secara terbuka bahwa mereka merasa cocok dan memiliki chemistry dengan Paket OASE. Dengan demikian, harapan mereka bahwa pengurus DPP seirama untuk mengusung paket OASE.

“Kami juga siap membangun komunikasi dengan DPP dan siap bekerjasama dengan semua partai untuk membangun NTT yang sukses,”jelasnya.

Paket OASE mempunyai Visi: NTT Sukses dan Misi: NTT Sejahtera.

Orias paparkan visi NTT Sukses adalah komitmen untuk menghilangkan stigma yang melekat bahwa NTT adalah provinsi termiskin dan terbelakang dalam berbagai hal yang buruk. NTT Sejahtera adalah menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakst NTT

Visi dan Misi tersebut akan dicapai melalui program-program pembangunan dengan tujuan meningkatkan kualitas Sumber Daya Insani NTT di bidang Pendidikan dan Kesehatan melalui peningkatan ekonomi masyarakat di berbagai bidang antara lain; Pertanian, Peternakan, Kelautan dan Pariwisata

Di sektor pertanian dilakukan dengan memperhatikan kondisi lahan dan tanaman unggulan di masing-masing daerah dan hilirisasi produk pertanian yang menghasilkan produk bernilai tambah.

Kemudian di sektor peternakan dilakukan dengan penyediaan pakan ternak lokal dan hilirisasi hasil peternakan di NTT.

Hal yang sama dilakukan untuk bidang Kelautan dimana hasil laut NTT akan diolah terlebih dahulu di NTT sebelum dijual keluar daerah.

Terkait pariwisata akan dilakukan penataan agar memberikan nilai tambah bagi masyarakat sekitar.

Terkait NTT Sejahtera lanjutnya, Paket OASE akan menghadirkan birokrasi yang professional, bertanggung jawab, transparan dan membangun Aparatur Sipil Negara (ASN) yang handal dan memahami kebutuhan masyarakat serta siap untuk melayani masyarakat.

Kemudian masyarakat mendapat kesempatan untuk mengembangkan diri dalam bidang Seni, Budaya dan Olahraga yang merupakan talenta rakyat NTT yang harus diberikan ruang untuk maju. Dengan wilayah yang luas dan rawan bencana alam, rakyat NTT harus tumbuh dengan pengetahuan yang cukup tentang bencana dan sadar bencana.

Paket OASE mengharapkan program pencapaian visi dan misi ini menjadi solusi jangka panjang bagi NTT. Hilirisasi produk akan meningkatan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi mendatangkan program-program ini akan diturunkan ke hal teknis sehingga dapat dieksekusi dan mendatangkan manfaat bagi masyarakat NTT. ***