Suara-ntt com, Kefamenanu- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Agustinus Bria Seran, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di daerah pemilihannya di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Dalam kegiatan resesnya, beliau menyumbangkan 50 sak semen untuk mendukung pembangunan Paroki Keluarga Kudus Ainan di Desa Susulaku, Kecamatan Insana. Sumbangan ini diterima langsung oleh pihak paroki sebagai bentuk perhatian dan tanggung jawab moril Agustinus kepada masyarakat.
Sumbangan semen kali ini adalah yang ketiga kalinya diberikan oleh Agustinus untuk Paroki Keluarga Kudus Ainan. Sebelumnya, pada 17 Juli 2020, beliau menyumbang 40 sak semen dan kembali memberikan bantuan 50 sak semen pada 27 Maret 2021 lalu.
Agustinus menjelaskan bahwa sumbangan ini murni untuk membantu umat yang sedang berjuang membangun gedung paroki. “Ini murni untuk membantu umat Paroki Keluarga Kudus Ainan. Ini juga sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab moril saya kepada masyarakat di daerah pemilihan saya di Kabupaten TTU,” katanya.
Di samping itu, Agustinus juga telah membantu umat Paroki Inbate dengan menyumbang semen dan keramik pada reses sebelumnya, serta memberikan bantuan serupa di Kabupaten Belu dan Malaka. Bantuan-bantuan ini adalah bagian dari komitmen politisi Gerindra tersebut untuk terus mendukung pembangunan fasilitas keagamaan di wilayah NTT.
Di sisi lain, Pastor Paroki Keluarga Kudus Ainan, Pater Petrus Pin Poto, SVD, menyampaikan terima kasih atas kepedulian Agustinus. “Saya atas nama pastor dan umat paroki mengucapkan terima kasih kepada Bapak Agus yang telah memberikan bantuan. Kita doakan agar beliau bersama keluarga selalu sehat,” ujarnya. ****