DPRD NTT minta Masyarakat tidak Takut untuk Divaksin

oleh -191 Dilihat

Suara-ntt.com, Kupang-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) meminta masyarakat untuk tidak takut dengan pelayanan vaksinasi yang akan dilakukan oleh pemerintah dalam hal ini tenaga kesehatan (medis).

“Kita sebagai DPRD Provinsi minta agar masyarakat tidak takut menerima vaksinasi dari tenaga kesehatan atau medis,” kata anggota DPRD Provinsi NTT, Yan Piter Windy kepada media ini di sela-sela kegiatan vaksinasi di Poltekes Kupang pada Senin, 8 Maret 2021.

Piter Windy mengharapkan agar masyarakat semakin sadar bahwa Coronavirus Disease 2019 atau COVID-19 bukan penyakit yang menakutkan dan tabuh sehingga dengan adanya pelayanan vaksinasi ini minimal bisa mengurangi resiko untuk terpapar COVID-19.

“Dengan menghadapi persoalan ini perlu kita lakukan vaksinasi jangan sampai dampak ini terus berlanjut,” ungkapnya.

Anggota Komisi V DPRD Provinsi NTT ini mengatakan, dengan adanya vaksin ini maka bisa menormalkan kembali tekanan hidup karena terdampak COVID.

Dikatakan, saat ini pemerintah lagi berusaha semaksimal mungkin dengan keterbatasan yang ada agar virus yang mematikan ini berangsur-angsur kembali normal. Dengan demikian, aktivitas dan perekonomian masyarakat kembali baik.

“Kita juga minta masyarakat agar upaya-upaya vaksin yang dilakukan oleh pemerintah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Karena di pelayanan vaksinpun kita membutuhkan jenjang beberapa hari untuk imunitas tubuh terbentuk dari vaksin ini,”jelasnya.

Informasi dari Humas dan Protokol Sekretariat Dewan (Setwan) Provinsi NTT bahwa yang divaksin hari ini adalah pimpinan dan anggota DPRD Provinsi NTT, pejabat struktural, pendamping komisi dan notulis, sekertaris pimpinan, ajudan dan sopir serta staf protokol Sekretariat Dewan Provinsi NTT. Dan kegiatan tersebut hanya berlangsung selama satu hari. (Hiro Tuames)