Suara-ntt.com, Ba’a-Kehadiran gedung baru Kantor Bank NTT Cabang Rote Ndao dapat mempercantik dan memperindah Kota Ba’a yang menjadi ibukota dari Kabupaten Rote Ndao.
“Terima kasih pak Direktur Utama Bank NTT sudah mempercantik dan memperindah Kota Ba’a,” kata Bupati Rote Ndao, Paulina Haning Bulu ketika memberi sambutan pada acara peresmian gedung baru Kantor Bank NTT Cabang Rote Ndao, Kamis (22/10/2020).
Bupati Paulina mengatakan, Bank NTT diharapkan bisa menarik nasabah untuk menabung dalam membangun NTT sekaligus Kabupaten Rote Ndao.
Dikatakan, peresmian Kantor Bank NTT Cabang Rote ini bukan saja untuk melayani masyarakat tetapi bagaimana bisa memberikan modal kepada usaha mikro kecil menengah (UMKM) agar menjadi pelaku bisnis atau ekonomi yang sukses.
Dirinya memberikan ucapan terima kasih kepada Gubernur NTT yang telah mempercayakan Kabupaten Rote sebagai tuan rumah pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dan pelantikan Direktur Utama Bank NTT serta peresmian Kantor Bank NTT Cabang Rote Ndao.
“Kami bangga karena sudah empat hari bapak Gubernur NTT di Rote. Tentunya dengan kehadiran bapak-bapak dapat meningkatkan ekonomi masyarakat disini. Jika selama berada disini dalam pelayanan ada kekurangan maka mohon maaf itulah kami orang Rote,”ungkapnya.
Selain itu dia juga mengucapkan limpah terima kasih kepada Bank NTT karena telah memberikan bantuan CSR kepada Pemerintah Kabupaten Rote Ndao dan satu kelompok tani. (Hiro Tuames)