Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Jane Natalia Suryanto Pose Bersama Warga Kelurahan TDM Kota Kupang. (Foto Istimewa)
Suara-ntt.com, Kupang-Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Jane Natalia Suryanto memberikan sumbangan bantuan berupa dua ret tanah putih dan 31 sak semen bagi warga RT 17, 19 dan 21/RW 05 Kelurahan Tuak Daun Merah(TDM) Kota Kupang untuk memperbaiki akses jalan setapak di bantaran Kali Liliba.
Jane mengatakan, penyerahan bantuan itu sebagai bentuk cinta dan kepedulian terhadap warga setempat. Dan juga untuk lebih mendekatkan diri dengan mereka.
Bantuan itu diserahkan langsung oleh Jane Suryanto didampingi Pengurus DPW PSI Provinsi NTT, Muhammad Ramli pada Jumat, 24 Juni 2022.
“Hari ini aku sama pak Mad memberikan sumbangan bantuan berupa tanah putih dua ret dan 31 sak semen untuk warga RT 17, 19 dan 21 Kelurahan TDM Kota Kupang,”kata Jane.
Dia mengakui warga setempat sangat senang dengan sumbangan bantuan itu.
“Wahhh mereka senang sekali dengan bantuan yang diberikan. Semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan akses jalan bisa lancar,”ungkapnya.
Sementara itu Tokoh Masyarakat setempat, Gio Kamlasi menyampaikan limpah terima kasih kepada ibu Jane Natalia Suryanto yang begitu peduli dan memberikan sumbangan bantuan berupa tanah putih dan semen untuk memperbaiki jalan setapak di bantaran Kali Liliba.
“Sekali lagi kami berterima kasih banyak kepada ibu bersama tim karena hari ini sudah membantu kami untuk perbaiki jalan setapak ini,”ucapnya. (Hiro Tuames)