Suara-ntt.com, Kupang-Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (Pemprov NTT) resmi mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 pada Selasa (19/11/24). Sebanyak 2.272 peserta dinyatakan lolos untuk mengikuti tahapan berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Pengumuman tersebut berdasarkan Surat Nomor 800.1/120/BKD2.1 tentang Hasil Seleksi SKD CPNS 2024 lingkup Pemprov NTT. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi NTT, Yosef Rasi, menyampaikan bahwa proses seleksi berjalan dengan lancar meskipun terdapat beberapa tantangan teknis.
“Dari total 13.507 peserta yang mendaftar dan mengikuti tes SKD, sebanyak 2.272 orang dinyatakan lolos untuk mengikuti SKB. Sementara itu, 650 peserta tidak hadir dalam pelaksanaan SKD,” ujar Yosef saat dihubungi melalui sambungan telefon selulernya.
Selain itu, Yosef juga menjelaskan bahwa terdapat 80 peserta yang menggunakan nilai SKD CPNS 2023. Dari keseluruhan peserta, sebanyak 3.282 orang berhasil memenuhi nilai ambang batas atau passing grade, namun hanya 2.272 peserta yang lolos sesuai dengan kebutuhan formasi.
Formasi CPNS Pemprov NTT tahun 2024 sendiri berjumlah 2.571 orang, yang terdiri dari 249 formasi untuk tenaga kesehatan dan 2.322 formasi untuk tenaga teknis.
“Saya ingin mengingatkan kepada para peserta yang lolos untuk tetap fokus dan mempersiapkan diri dengan baik menghadapi SKB. Ini adalah tahapan yang sangat menentukan,” pesan Yosef.
Seleksi ini merupakan bagian dari upaya Pemprov NTT untuk merekrut SDM yang berkualitas dan memenuhi kebutuhan tenaga kerja di lingkungan pemerintah daerah. Hasil SKB nantinya akan menjadi langkah akhir dalam menentukan peserta yang berhak diangkat menjadi CPNS di lingkup Pemprov NTT.
Harapan Peserta Lolos
Para peserta yang berhasil lolos ke tahap SKB diimbau untuk memanfaatkan waktu sebaik mungkin guna mempersiapkan diri. Yosef juga berharap proses seleksi berikutnya dapat berlangsung dengan lebih kompetitif dan adil.
“Semoga yang lolos ini adalah mereka yang benar-benar layak dan mampu memberikan kontribusi terbaik untuk NTT,” pungkasnya. ***