Site icon Suara NTT

Petrus Turang : Paskah Kristus Beri Asupan Baru Kepada Orang Beriman!!!

Suara-ntt.com, Kupang-Setiap kali merayakan pesta Paskah, umat harus bergembira. Karena Tuhan sungguh hidup bagi orang-orang yang percaya dalam dunia ini. Karena itu, Paskah Kristus senantiasa melepaskan segala keterasingan dalam hidup ini.

“Paskah Kristus memberi asupan yang baru kepada orang beriman agar tidak takut dalam penderitaan di dunia ini,” ucap Administrator Apostolik Keuskupan Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang dalam kotbah misa Paskah di Gereja Santa Maria Asumpta Kota Baru Kupang, Minggu 31 Maret 2024.

Saat itu Mgr. Petrus Turang di dampingi Pastor Paroki, RD, Rudy Tjung Lake, Pastor rekan, RD. Farids dan Ketua STIPAS Keuskupang Agung Kupang, RD. Dr. Maxi Un Bria.

Lebih lanjut Mgr. Petrus Turang mengatakan, Paskah Kristus merupakan bukti nyata ketaatan Yesus kepada Bapa di surga.”Tuhan Yesus ada di dalam hati kita masing-masing. Tuhan Yesus adalah yang konkrit dalam hidup kita,” tandasnya.

Kebangkitan Yesus, sebut Mgr. Turang, memulihkan hubungan Bapa dengan manusia. “Manusia harus kudus sehingga bisa berdialog dengan Bapak Allah,” kata Mgr Turang.

Orang-orang beriman di zaman moderen ini, kata Petrus Turang, seolah-olah merasa sanggup menyelesaikan semua urusan yang ada di dunia. Padahal semua yang ada di dunia ini akan hilang lenyap.

“Kita semua diingatkan untuk membangun keseimbangan ekologis. Sehingga manusia belajar menjadi manusia secara manusiawi. Yesus mengubah kita secara manusiawi; dari ego drama menuju Theo drama,” tandasnya.

Paskah Kristus lanjut Mgr Turang, harus menginspirasi setiap orang beriman agar hidupnya bermanfaat bagi orang lain. “Hidup kita harus menjadi berkat bagi sesama yang lain. Paskah adalah tanda kemenangan orang-orang yang percaya kepada Allah. Karena Yesus adalah Jalan, Kebenaran, dan Hidup,”ucapnya.

Dikatakan, kehidupan yang kian kompleks seperti kemiskinan, stunting, perdagangan orang, korupsi, dan lain sebagainya; tidak perlu membuat umat beriman merasa takut.

“Kita harus bangkit bersama Kristus yang bangkit. Inilah dasar iman Kristiani. Sehingga kita tidak perlu takut dengan hal-hal yang ada di dunia ini. Kamu harus menjadi saksi Kristus yang bangkit. Di manapun kamu berada, Kristus yang bangkit senantiasa menjadi daya ilahi untuk mengatasi segala cobaan yang ada di dunia ini,”sebutnya.

Usai merayakan Ekaristi Kudus dalam Misa Paskah yang meriah ini, Administrator Apostolik Keuskupan Agung Kupang, Mgr. Petrus Turang memberikan berkat apostolik kepada seluruh umat di Keuskupan Agung Kupang. (vg)

Exit mobile version