Site icon Suara NTT

Tua Adat di Fatukoa: Terima Kasih Dokter Chris Widodo Sudah Luangkan Waktu dan Beri Pengobatan Gratis

Oplus_131072

Suara-ntt.com, Kupang-Bakal calon (balon) Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo bersama tim terus bergerak dan menggelar bhakti sosial (baksos) berupa pelayanan pengobatan gratis bagi masyarakat Kota Kupang.

Kegiatan tersebut sudah dilakukan sejak 8 (delapan) tahun lalu sebelum terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tahun 2019 lalu.

Kali ini lokasi yang disasar adalah warga RT 23/RW008, Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang. Wilayah ini termasuk daerah pinggiran karena berbatasan langsung dengan Kabupaten Kupang.

Tua Adat Kelurahan Fatukoa, Agus Lasa
menyampaikan terima kasih kepada dr. Christian Widodo bersama tim karena melalui campur tangan Tuhan bisa meluangkan waktu datang melihat mereka dengan memberikan pelayanan pengobatan gratis, kacamata dan lainnya.

“Kami tidak membalas kebaikan bapak dokter namun didalam hati kami tetap mendoakan bapak dan keluarga. Biarlah semua rencana itu diberkati oleh Tuhan,”ungkap Agus di sela-sela acara pengobatan gratis pada Rabu, 4 September 2024 sore.

Dia mengharapkan jika terpilih nanti sebagai Wali Kota Kupang periode 2024-2029 maka akan menyampaikan hal-hal yang menjadi kebutuhan mereka.

“Satu hal yang menurut kami luar biasa dari bapak dokter Chris adalah walaupun jalan disini begitu jelek tapi beliau masih meluangkan waktu untuk membantu kami dalam memberikan pengobatan gratis ini,”kata dia.

Sementara itu ibu Margaretha merasa bersyukur karena mendapat pelayanan pengobatan gratis dari dr. Chris bersama tim.

Dia mengatakan sebagian besar warga setempat matapencaharian adalah petani. Dengan adanya pelayanan pengobatan tersebut mereka merasa terbantu karena tidak mengeluarkan biaya untuk berobat ke puskesmas.

“Ini sangat membantu kami apalagi kita matapencaharian kebanyakan sebagai petani. Kami akan mendoakan bapak dokter dalam setiap langkah dan perjuangan,”terangnya. ***

Exit mobile version